September 21, 2024

Anggota DPRD Subang Hj Popon Supriatin Dapat Mandat Warga Cisalak Agar Kembali Mencalonkan di Pileg 2024

KABUPATEN SUBANG – MB1 || Anggota DPRD Kabupaten Subang, Hj Popon Supriatin temui pendukungnya dalam giat Reses Masa Persidangan Tahun 2023 di Desa Cisalak Kecamatan Cisalak, Jum’at 13/10/2023 Reses tersebut dihadiri berbagai kalangan masyarakat

Dalam rangka melaksanakan reses untuk menyerap berbagai aspirasi, masukan maupun keluhan masyarakat atau kontituen seputar sosial, ekonomi maupun infrastruktur, kegiatan reses juga digelar dalam rangka menjalankan amanat konstitusi, tutur Hj. Popon

Dalam rangka reses tersebut, legislator Fraksi PAN DPRD Subang dari Daerah Pemilihan Subang 2 meliputi Kecamatan Tanjungsiang, Cisalak, Kasomalang, Jalancagak, Ciater, Serangpanjang dan Sagalaherang, dalam acara reses tersebut mendapat banyak aspirasi dan berbagai usulan kegiatan dari masyarakat

Selanjutnya Hj. Popon Supriatin menyampaikan, banyak usulan dari masyarakat kepada kami, diantaranya perbaikan drainase, perbaikan jalan desa, pembangunan mesjid dan majlis taklim hingga persoalan jaminan kesehatan, Semua aspirasi masyarakat kita tampung untuk kita perjuangkan, kata Hj Popon pada awak media

Dalam kesempatan tersebut Hj. Popon Supriatin mendapat banyak masukan dan aspirasi dari warga terkait pembangunan, dan juga beliau ini mendapat banyak dukungan kembali oleh masyarakat agar melanjutkan kembali mencalonkan di pileg 2024,

Dukungan terhadap Hj Popon Supriatin agar maju kembali di Pileg 2024 disampaikan berbagai kalangan masyarakat di Kecamatan Cisalak.

Ketika menjabat sebagai Anggota DPRD Kabupaten Subang Bu. Hj. Popon Supriatin banyak manfaat yang dirasakan oleh masyarakat, aspirasi masyarakat diperjuangkan, pembangunan juga berjalan. Kami berharap, Bu Popon terus melanjutkan perjuangannya di dewan dan maju lagi di pileg nanti, kata warga Cisalak.

 

 

 

(Zis)