April 15, 2025

Beri Kenyamanan Penghuni Perumahan Di Sulawesi Utara, Kementerian PUPR , Lengkapi Prasarana, Sarana Dan Utilitas Umum (PSU)

SULUT – MB1 || Prasarana, Sarana dan utilitas umum ( PSU) perumahan merupakan kelengkapan dan bagian yang tidak terpisahkan dari upaya pengembangan perumahan dan kawasan pemukiman. Sebab pentingnya prasarana, sarana dan utilitas umum ( PSU) untuk perumahan agar lingkungan hunian aman dan nyaman.

Penelusuran awak MB1, Kementrian PUPR Direktorat Jenderal Perumahan melalui Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan ( BP2P) Sulawesi 1 Yang di pimpin oleh Recky Wolter Lahope ST MT , melalui kepala satuan kerja ( Kasatker) penyediaan perumahan Sulawesi Utara Ir Stenly Tangkere, pacu pekerjaan pembangunan prasarana, sarana utilitas umum ( PSU) agar selesai Sesuai perjanjian kontrak. Terpantau di lapangan oleh Awak MB1, pihak penyedia jasa terus berupaya untuk progres pekerjaan, realisasinya tuntas tepat waktu.

Sementara itu warga perumahan Puri Manado Permai kelurahan Bengkol kecamatan Mapanget kota Manado Sulut , mengatakan kepada awak MB1, bahwa dengan adanya pembangunan prasarana, sarana utilitas umum ( PSU) berupa akses jalan, tentunya sangat membantu dan memberi kenyamanan bagi kami warga perumahan.” Jelasnya.

Hal yang sama juga di tuturkan oleh warga perumahan Green Kawangkoan Kalawat kabupaten Minahasa Utara, Sulut dan warga Perumahan Malahasa Residence kabupaten kepulauan Sangihe, Sulut, kepada Awak MB1, “kami sangat berterima kasih kepada kementerian PUPR , Direktorat Jenderal Perumahan dan balai pelaksana penyediaan perumahan ( Bp2p) Sulawesi 1 yang sangat peduli dengan lingkungan perumahan sehingga mengalokasikan anggaran untuk pembangunan prasarana, sarana utilitas umum ( PSU) berupa akses jalan.

“Dengan adanya infrastruktur jalan membuat kami sebagai warga perumahan merasa aman dan nyaman, selain itu aktivitas keseharian menjadi lancar.” Ujar sejumlah warga perumahan kepada awak MB1, pada hari Sabtu (4/11/2023)

 

 

(Johanis Kahingide)