BATANGHARI – JAMBI – MB1 || Bertempat di aula SMK PP Batanghari Panitia Pengawas Pemilu Panwascam Kecamatan Pemayung Kabupaten Batanghari Provinsi Jambi mengadakan sosialisasi tahapan kampanye yang bertajuk ,”Menjaga Netralitas ASN Dan Perangkat Desa untuk mensukseskan Pemilu Serentak 2024,” Sabtu (25/11/2023)
Turut hadir Ketua Panwascam Kecamatan Pemayung Ilham Nasikin beserta anggota,Andi Kurnia Spdi mantan Anggota Bawaslu periode 2018-2023 sebagai narasumber ,Camat Pemayung Moch Syaifuddin, Kapolsek Pemayung ,Seluruh Kades Sekecamatan Pemayung,Ketua BPD Sekecamatan Pemayung,Tokoh Masyarakat dan tamu undangan lainnya.
Dalam sambutan nya Ilham Nasikin selaku Ketua Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) dan juga pembuka acara mengatakan, “saya mohon maaf seharusnya Bawaslu Kabupaten Batanghari hari ini hadir namun karena ada sesuatu halangan maka pihak Bawaslu Kabupaten Batanghari belum bisa hadir ,”ujarnya
Didalam paparanya Ilham Nasikin mengatakan, ” kita menyadari bahwasanya untuk meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap kepemiluan dan demokrasi tersebut butuh kerjasama dari berbagai stackholder karena membangun kesadaran serta meningkatkan partisipasi masyarakat disetiap pemilihan serta pengawasan dan menjadi pemilu yang jurdil,
Dan salah satu langkah yang diambil kami memberikan pemahaman mengenai aturan netralitas yang harus dipegang teguh selama proses pemilihan berlangsung. Hal ini sebagai tindakan preventif untuk menghindari pelanggaran yang dapat merusak integritas Pemilu 2024.
Dan saya juga berharap dengan sosialisasi ini, seluruh ASN, Kepala Desa, Perangkat Desa, dan BPD akan lebih memahami pentingnya netralitas serta menjalankan tugas dan fungsi mereka secara adil dan transparan dalam Pemilu 2024, demi terciptanya pemilihan yang bersih dan jujur.” tutup, “Ilham.
(Arifin)

More Stories
Pemdes Bojong Jengkol Realisasikan Banprov Tahun 2025 untuk Pengaspalan Jalan Desa
Pemdes Cikeas Udik Salurkan BLT-DD Tahap Ke-3 Tahun 2025
Pembangunan Betonisasi Jalan Lingkungan Desa Gandoang