DENPASAR – BALI – MB1 II Pengurus Ikatan Keluarga Umbu Ratu Nggay-Bali Masa Bhakti 2021-2023 Bersama Panitia Pelaksana, melaksanakan Natal Bersama dan Pelantikan Pengurus Baru Ikatan Keluarga Umbu Ratu Nggay-Bali Masa Bhakti 2023-2025, yang bertempat di Gedung GPPI Diaspora, Jl. Nuansa Udayana, Jimbaran, Kuta Selatan, Jumat (8/12).
Henok H. Tabelu, selaku Ketua Panitia Pelaksana, ia mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua Keluarga Umbu Ratu Nggay yang ada di Bali atas dukungannya sehingga kegiatan ini berjalan dengan lancar.
“Terima kasih yang sebesar-besarnya atas kerjasama Panitia, sehingga kegiatan Natal dan Pelantikan Pengurus Baru dapat berjalan dengan lancar, dan bahkan kita telah bekerja keras mulai dari pemilihan pengurus pada tanggal 24 September 2023 dan kegiatan Fun Futsal pada tanggal 15 Oktober 2023 sebagai bentuk peringatan ulang tahun Ikatan Keluarga Umbu Ratu Nggay-Bali yang ke-VIII tahun,” pungkasnya.
Sementara itu, Marthen Rowa Kasedu selaku Ketua Umum Ikatan Keluarga Sumba Tengah-Bali, ia menyampaikan selamat atas dilantiknya pengurus baru Ikatan Keluarga Umbu Ratu Nggay-Bali.
“Untuk pengurus yang baru saja dilantik hari ini, lakukan tagusmu dan bertanggungjawablah kepada Tuhan atas semua pelayanmu ke depannya. Dan saya orang yang paling bahagia saat ini, karena Umbu Ratu Nggay -Bali sudah bersatu dan berada di bawah payung Sumba Tengah Sesungguhnya,” tandasnya.
Marthen Rowa Kasedu yang akrab disapa Marthen Rowa mengapresiasi semua keluarga Umbu Ratu Nggay-Bali yang sudah bekerjasama untuk melakukan kegiatan Natal dan Pelantikan Pengurus Baru Masa Bhakti 2023-2025.
Ndemus Kalendi Wawu, selaku Ketua Umum Demisioner mengharapkan pengurus baru menjadi pelayan dan pelindung bagi saudara-saudara di Bali.
“Setiap rintangan yang dihadapi Keluarga Umbu Ratu Nggay-Bali, saya percaya kepada Pengurus Baru, akan membawa perubahan yang lebih baik, dan menjadi pelayan juga pelindung bagi saudara-saudara Umbu Ratu Nggay yang ada di Bali,” ucapnya.
Jefri Babu Hahang, selaku Ketua Umum terpilih masa Bhakti 2023-2025, ia menyampaikan terima kasih kepada Keluarga Umbu Ratu Nggay di Bali.
“Sebagai Ketua Umum terpilih yang baru dilantik, saya mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada Keluarga Umbu Ratu Nggay-Bali yang telah mengorbankan waktu, tenaga pikiran dan materi demi kesuksesan acara Natal dan Pelantikan bahkan telah mendukung saya hingga terpilih menjadi Ketua Umum IK URG-Bali,”ujarnya.
Kerjasama ini terus di jaga dengan baik hingga berakhirnya kepengurusan selama dua tahun, karena saya berdiri di depan Keluarga Umbu Ratu Nggay-Bali bukan karena kehebatan saya, tetapi kehebatan kita semua. Oleh karena itu, Bersama-sama adalah Awal, menjaga kebersamaan adalah kemajuan dan Bekerjasama adalah Sukses demi IK URG-BALI yang lebih baik,” tambahnya.
Voentje Parinussa, selaku Pendeta atau Gembala GPPI Diaspora, ia menyampaikan bahwa Kasih bukan hanya untaian kata-kata, tetapi harus dinyatakan dalam kehidupan kita. Dan pengenalan akan Allah akan menjadi dasar dan sangat penting dalam Ikatan Keluarga Umbu Ratu Nggay-Bali, seperti tema yang telah buat oleh Panitia dan Pengurus yang mengatakan, Jagalah Rasa Persaudaraan, Sebab Yesus Lahir untuk Mewujudkan Kasih-Nya kepada Kita (1 Yohanes 4:9),” jelasnya.
(YOHANIS DATU ROIKI)
More Stories
KMHDI Tolak Kenaikan PPN Jadi 12 Persen
Kembangkan Desa Wisata Berkeselamatan, Jasa Raharja Luncurkan Program Beta-JR di Desa Karangrejek
Danrem 045/Gaya Hadiri Upacara Peringatan HUT Ke-24 Provinsi Babel