BANGKA BELITUNG – MB1 II Wakapolda Kepulauan Bangka Belitung, Brigjen Pol. Drs Sugeng Suprijanto, S.H, pimpin pelaksanaan Upacara dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-95 tahun 2023, Jum’at (22/12/2023).
Dari pantauan terlihat sebagai petugas atau perangkat upacara seluruhnya adalah Polwan Polda Kep. Babel mulai dari Perwira hingga Bintara. Upacara tersebut pun diikuti oleh Para PJU Polda Kep. Babel dan personil Polda Kep. Babel yang telah ditunjuk.
Polda Kep. Babel melaksanakan Upacara pengibaran Bendera Merah Putih dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-95 tahun 2023 di lapangan Upacara Mapolda Kep. Babel.
Menurut sejarahnya, Hari Ibu lahir dari Pergerakan Perempuan Indonesia yang diawali dengan kongres perempuan pertama pada tanggal 22 Desember 1928 di Yogyakarta, telah mengukuhkan semangat dan tekad bersama yang menandai tonggak perjuangan perempuan Indonesia.
Hakekat Peringatan Hari ibu setiap tahunnya adalah mengingatkan seluruh rakyat Indonesia, terutama generasi muda akan arti dan makna hari ibu sebagai sebuah momentum kebangkitan Bangsa, penggalangan rasa persatuan dan Kesatuan serta gerak perjuangan kaum perempuan tidak bisa dipisahkan dari sejarah perjuangan bangsa Indonesia.
Di akhir pembacaan amanat, Wakapolda Kep. Babel mengucapkan selamat Hari Ibu ke-95, perempuan berdaya Indonesia Maju, yang selalu berperan aktif dalam membangun Indonesia maju.
(ANDI.M)
More Stories
Dansat Brimob Polda Babel Berikan Kejutan Kepada Danlanud H.AS HanandjoeddinÂ
Pawai Takbiran Idulfitri 1446 Hijriah di Manado Berjalan Aman
POLRES TASIKMALAYA KOTA MUSNAHKAN RIBUAN MIRAS DAN KNAPOT BRONG, JAGA KONDUSIVITAS MENJELANG RAMADHAN