November 22, 2024

Kapolda Babel Bersama Forkopimda Akan Cek Beberapa Gereja, Pastikan Natal 2023 Aman

BANGKA BELITUNG – MB1 II Memastikan perayaan malam Natal tahun 2023 Aman dan lancar, malam ini Kapolda Babel bersama PJ Gubernur dan unsur Forkopimda akan melaksanakan pengecekan beberapa Gereja di Kota Pangkalpinang, Minggu (24/12/2023).

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi yang melaksanakan Natal tahun 2023.

Adapun beberapa gereja yang akan di laksanakan pengecekan adalah sebagai berikut, Gereja HKBP Kota Pangkalpinang, Gereja GPIB Maranatha Alun-alun kota pangkalpinang, Gereja Kartedral Santo Yoshep Ramayana Kota Pangkalpinangn dan Pos Pam BTC Kota Pangkalpinang.

Nantinya Kapolda Babel bersama PJ Gubernur dan Forkopimda akan berkumpul di Rumah dinas Gubernur dan akan berangkat menggunakan Mobil Bus yang telah disiapkan oleh Dit Lantas Polda Babel.

Diketahui bersama bahwa juga sebelumnya Gereja-gereja yang akan melaksanakan Ibadah Natal sudah terlebih dahulu di lakukan pengecekan dan sterilisasi oleh Tim Jibom dari Satbrimobda Polda Babel serta Tim K-9 satwa dari Direktorat Samapta Polda Babel.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh umat yang melaksanakan Natal tahun 2023 di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

 

 

 

(ANDI.M)