BANGKA TENGAH – MB1 II Dalam upaya menjaga keamanan dan kelancaran perayaan Natal dan Malam Tahun Baru, personel dari TNI dan Polri kompak melakukan pengamanan di Pos Pam Desa Lampur, Selasa (26/12/2023).
Kehadiran mereka menunjukkan komitmen untuk menciptakan lingkungan yang aman dan damai bagi warga Desa Lampur. Personel TNI dan Polri dikerahkan untuk mengamankan titik keramaian dengan didirikan Pos Pam oleh Polri. Tak hanya TNI dan Polri, nantinya para perangkat desa serta Linmas akan bergabung untuk bersinergi dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman, nyaman dan damai di Desa Lampur.
Kapolsek Sungaiselan AKP Bobory Niko S.H.,M.Si mengatakan bahwa pengamanan ibadah Natal merupakan bagian dari tanggung jawab bersama untuk menciptakan situasi yang kondusif selama perayaan Natal dan menyambut malam tahun baru.
“Personel gabungan TNI-Polri dan stakeholder lainnya telah ditempatkan di lokasi-lokasi strategis untuk menciptakan situasi yang kondusif saat perayaan Natal dan menjelang malam Tahun Baru berjalan dengan aman dan tertib,” ujar Kapolsek.
Kerjasama antara TNI Polri, dan stakeholder lainnya sangat penting dalam menghadapi potensi ancaman yang mungkin timbul. Para petugas berupaya semaksimal mungkin untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.
“Kemarin saat perayaan Natal, personel gabungan juga melaksanakan patroli di sekitar gereja-gereja dan daerah sekitarnya. Masyarakat Desa Lampur sangat mengapresiasi upaya yang dilakukan oleh bapak TNI dan Polisi,” Tutur yanto, warga Desa Lampur.
(ANDI.M)
More Stories
Perkuat Sinergitas, Silaturahmi POM TNI dan Propam Polri
Kapolda Sulut dan Pangdam XIII Merdeka Saksikan Latihan Dalmas Gabungan Pengamanan Pilkada Serentak 2024 di Megamas Manado
Dukung Target Swasembada Pangan Nasional, SSDM Polri Siapkan Calon Polisi Dengan _Skill_ dan Program Pertanian Yang Melibatkan Masyarakat