Juli 1, 2025

Lewat Secangkir Kopi Anggota Bhabinkamtibmas Desa Bobol Sampaikan Pesan Kamtibmas

BOJONEGORO – MB1 II Dalam rangka menjalin kemitraan dengan seluruh elemen masyarakat Bhabinkamtibmas Desa Bobol Polsek Sekar Polres Bojonegoro Polda Jatim Bripka Ahmid Riono melaksanakan kegiatan sambang warga, pada Kamis (01/02/24)

Kegiatan Sambang yang di laksanakan oleh Bhabinkamtibmas ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan kebersamaan dalam meningkatkan sinergitas dengan elemen masyarakat sekaligus juga menitipkan pesan pesan kamtibmas.

Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas mengajak warga masyarakat turut mensukseskan pemilu 2024 dengan menggunakan hak pilih sesuai hati nurani serta tetap menjaga kerukunan dalam bermasyarakat.

Kapolsek Sekar IPTU. BJ Handoko menyampaikan bahwa Kegiatan sambang ini rutin dilaksanakan oleh jajaran Bhabinkamtibmas Polsek Sekar sebagai upaya untuk mendekatkan diri kepada Tomas dan Toga maupun seluruh elemen masyarakat sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Apabila warga masyarakat sudah peduli terhadap lingkungannya masing-masing, maka situasi kamtibmas yang aman dan kondusif mudah terwujud,” jelas Handoko.

Melalui kegiatan sambang ini diharapkan dapat terjalin sinergitas kemitraan antara pihak Kepolisian dengan Toga, Tomas dan warga masyarakat sehingga masyarakat dapat membantu tugas Polri dalam menjaga kondusifitas kamtibmas,”pungkas Handoko.

 

 

 

(Red MB1)