September 9, 2024

1.426 KPM Desa Sukamulya kembali menerima Bansos berupa beras 10 kg dari Dinas Sosial

KABUPATEN SUBANG, MB1 II Sebagian Masyarakat Desa Sukamulya Kecamatan Pagaden Kabupaten Subang pada hari Kamis 30 Mei 2024 kembali menerima pendistribusian Bansos dari Dinas Sosial berupa beras 10 Kg yang disalurkan melelui PT. Pos Indonesia Cabang Pagaden.

Pembagian beras untuk 1.426 KPM penerima bansos di Desa Sukamulya Kecamatan Pagaden Kabupaten dimulai pada jam 09.00 Wib Sampai dengan selesai sekitaran sore hari karena terbagi dari seluruh RT, RW, hingga 4 Kedusunan.

Masyarakat penerima Bansos berupa beras 10 kg merasa sangat berterima kasih pada Pemerintah karena telah membantu dan meringankan perekonomian masyarakat Desa Sukamulya.

H. Amar selaku Kepala Desa Sukamulya memberikan penjelasan ” Kami selaku aparatur Desa Sukamulya merasa sangat berterima kasih pada Pemerintah terutama Dinas Sosial yang telah menyalurkan Bansos berupa beras 10kg pada masyarakat tidak mampu di desa Kami”

Pada Kesempatan tersebut hadir Peltu Irfan Malik selaku Babinsa, Aiptu Ace Suryana selaku Bhabinkamtibmas, Petugas Dari Kantor Pos Cabang Pagaden dan Aparatur Desa Suka Mulya yang telah membantu meknisme penyaluran Bansos berupa beras 10 kg agar tetap aman serta kondusif.

 

 

 

(HDN)