Maret 12, 2025

Kapolres Belitung Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Personel Polri dan ASN

BELITUNG, MB1 II Kapolres Belitung, AKBP Deddy Dwitiya Putra, S.H., S.I.K., memimpin upacara kenaikan pangkat personel Polri dan ASN Polres Belitung, jum’at (31/01/2025).

Upacara yang berlangsung di halaman Mapolres Belitung ini dihadiri oleh Pejabat Utama (PJU), personel, serta ASN Polres Belitung. Kenaikan pangkat ini merupakan tindak lanjut dari Surat Telegram Kapolri yang mengacu pada KEP Kapolri Nomor: KEP/2108/X11/2024 tentang kenaikan pangkat Pengabdian dari AKP ke Kompol TMT 1 Februari 2025 dan Surat Telegram Kapolri ST/148/I/KEP./2025 tentang Kenaikan Pangkat PNS Polri dari Pengatur Tingkat I menjadi Penata Muda TMT 1 Februari 2025.

Adapun personel yang naik pangkat adalah:

AKP Hardi Kunarsoh menjadi Kompol per 1 Februari 2025

Yennie Walinda, dari Pengatur Tingkat I menjadi Penata Muda, berlaku per 1 Februari 2025

Dalam amanatnya, Kapolres Belitung menegaskan bahwa kenaikan pangkat merupakan bentuk penghargaan atas dedikasi, loyalitas, dan kinerja yang telah ditunjukkan oleh personel. Ia berharap kenaikan pangkat ini menjadi motivasi untuk meningkatkan profesionalisme dan pelayanan kepada masyarakat.

“Kenaikan pangkat bukanlah hak, melainkan amanah yang harus dipertanggungjawabkan. Saya berharap, dengan pangkat yang baru, saudara-saudara sekalian dapat semakin meningkatkan kinerja dan pengabdian kepada masyarakat, bangsa, dan negara,” ujar AKBP Deddy.

Kapolres juga menekankan pentingnya transparansi dan akurasi data dalam proses kenaikan pangkat. Ia mengimbau seluruh personel untuk segera melaporkan jika terdapat ketidaksesuaian data agar dapat segera diperbaiki.

Upacara berlangsung khidmat dan lancar. Para personel yang naik pangkat tampak haru dan bangga atas pencapaian mereka. Kenaikan pangkat ini diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat soliditas dan sinergitas di lingkungan Polres Belitung dalam menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat.

 

 

 

(HUMAS POLRES BELITUNG/RED MB1)