CILEUNGSI – BOGOR, MB1, II Pemerintah Desa Pasir Angin, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan publik Terutama, dalam menjawab kebutuhan warga terkait keamanan dan kenyamanan.
Salah satunya adalah dengan memasang lampu penerangan jalan umum (PJU) di 40 titik lokasi di wilayah Desa Pasir Angin.
Pemasangan PJU ini dipilih karena merupakan jalur yang sering dilalui masyarakat setempat, terutama warga yang rutin melintasi jalan tersebut, menyatakan rasa syukur dan mengungkapkan betapa nyamannya mereka dengan adanya penerangan jalan ini, Selasa (15/04/25).
Kepala Desa Pasir Angin Ismail H.S menyampaikan bahwa ia sangat bersyukur atas Bantuan Aspirasi dari DPRD Kabupaten Bogor untuk pemasangan lampu PJU ini.
Berharap dengan adanya penerangan lampu jalan memudahkan masyarakat melakukan aktifitas serta meningkatkan keamanan dan ketertiban desa.
“Kami berharap Bantuan Aspirasi DPRD Kabupaten Bogor ini dapat memberikan kenyamanan dan keamanan untuk masayarakat kita,” tuturnya.
Selain itu, masyarakat agar bersama-sama menjaga dan merawat lampu jalan yang sudah dipasang.
“Semoga lampu ini bertahan lama dan memberikan manfaat yang besar untuk masyarakat kita,” harapnya Kades.
(RQ)
More Stories
Kecamatan Cileungsi Bersama Pemdes Limusnunggal Bersihkan Sampah Liar Di Jalan Raya Cileungsi – Setu
Rapat Koordinasi Pemerinta Desa Dan BHP Air Kubang Kecamatan Air Naningan
PASCA IDUL FITRI 1446 H.KADES TRIDAYASAKTI SUWARDI WADA SE. BERKOLABORASI DENGAN KARANG TARUNA DESA DAN BPD GELAR RAMPAK BEDUG LESTARIKAN BUDAYA TURUN TEMURUN