CIDOLOG – SUKABUMI, MB1 II Mengejutkan, dengan adanya peristiwa keracunan puluhan siswa di kecamatan Cidolog akibat Makan Bergizi Geratis (MBG), hasil pemeriksaan mikrobiologi di balai laboratorium kesehatan jawa barat ditemukan jamur pada semangka, bakteri pada tempe orek dan telur dadar. Selasa (23/9/2025).
Bareskrim Polri Kombes Nasriadi yang menjabat sebagai analis kebijakan madya pidana bidang ekonomi di dampingi kasat Reskrim Aiptu Hartono dan Kapolres Sukabumi, Terjun langsung sidak ke lokasi dapur Makan Gizi Geratis kecamatan Cidolog.

Menurut keterangan Sekmat kecamatan Cidolog Encep Muharam, Bareskrim memeriksa penampungan air dan saluran sumber air itu dari mana. Ternyata hasilnya sangat mengejutkan, karena air yang digunakan dapur MBG Kecamatan Cidolog dari sungai Cidolog yang bermuara ke Curug Caweni.
Ironisnya, selama ini SPG atau pemilik pengelola dapur MBG Kecamatan Cidolog memberikan keterangan,bahwa air yang di pakai dari sumur bor.
Ada pepatah menyebutkan, sepandai pandainya tupai melompat akan jatoh juga. Sepandai pandainya menyembunyikan kebohongan, pada akhirnya terungkap pula.
Dengan Adanya kejanggalan-kejanggalan yang di temukan di lapangan semoga pihak-pihak terkait terus menidaklanjuti permasalahan tersebut
(Nuryana)

More Stories
Diduga Jadi Korban Penyekapan, Seorang Remaja di Bekasi Dapat Pendampingan Psikologis
Proyek Japek II Dinilai Abai Standar Keselamatan, Diduga Picu Insiden Tewaskan Tiga Anak
Proyek Urugan di Desa Cileungsi Sebabkan Dampak Lingkungan, Pengguna Jalan Mengeluh, Perizinan Dipertanyakan?