KOTA MANADO, MB1 II Dinas pekerjaan umum dan penataan ruang ( pupr) kota Manado Kebut Pekerjaan penataan kolam Retensi Ranomuut yang berada di kecamatan paal dua. Pantauan Media ini tampak sejumlah pekerja terlihat di lapangan tengah Melakukan pekerjaannya. dengan memperhatikan aspek keselamatan kerja penggunaan alat pelindung diri (APD).
Sementara itu penyedia jasa : CV Atrako melalui pengawas di lapangan menjelaskan , pekerjaan terus di Kebut dan dirinya optimis bisa selesai tepat waktu.bahkan lebih cepat jika kondisi Cuaca, mendukung .” Ujarnya.
Ditempat terpisah kepala Dinas PUPR kota Manado John Suwu ST melalui pejabat Pembuat Komitmen ( PPK) berharap pekerjaan tersebut bisa selesai sesuai target.baik kwalitas maupun waktu yang ditentukan sehingga manfaatnya bisa di gunakan oleh masyarakat .” Pungkasnya.
Untuk di ketahui pekerjaan tersebut di kerjakan oleh penyedia jasa : CV Atrako. Sumber dana : APBD kota Manado. Tahun anggaran 2025.nomor kontrak : D.03/ pupr/ SA – 02 – 2.01 -0093/003/SP/VII/ 2025.tgl kontrak : 2 juli 2025 , Nilai Kontrak : 2,119000.000.
Waktu pelaksanaan : 150 ( seratus lima puluh) hari kalender.penyedia jasa : CV Atrako.
Sementara itu, Ramon Wowor di kenal sebagai wartawan senior dan kesehariannya selaku pemerhati infrastruktur memaparkan sangat mengapresiasi gerak cepat dari Dinas pupr kota Manado untuk penataan kolam Retensi Ranomuut . dengan penataan kolam ini. Warga masyarakat di seputaran kelurahan Ranomuut dan kelurahan Perkamil terhindar dari banjir biasanya jika curah hujan tinggi ,Air sering Meluap di badan jalan.” penataan kolam Retensi Ranomuut, merupakan program unggulan walikota Manado Andre Angouw dan wakil walikota dr Richard Sualang untuk melakukan revitalisasi pembangunan prasarana dan sarana umum. diantaranya infrastruktur jalan , drainase, penerangan dan lain – lain.” Ucap sekretaris Dewan kehormatan persatuan wartawan Indonesia ( PWI) Sulut bertempat di kediamannya kecamatan Tikala Manado.
(Johanis)
More Stories
Dewi Aryani Suzana : Jasa Raharja Wujudkan Aksi Nyata Pembinaan Desa Keselamatan di NTB Melalui Program BETA
Dinas PUPR Sulut Gerak Cepat Pacu Pekerjaan Drainase Ruas Jalan Paniki – Matungkas Agar Selesai Tepat Waktu
Koalisi Aktivis Nusantara Geruduk KPK RI, Desak Segera Turun Ke Morowali