Beranda / PEMERINTAHAN / Pemdes Klapanunggal Laksanakan Pengaspalan Jalan di Kp. Cimanggungg RT 006/002

Pemdes Klapanunggal Laksanakan Pengaspalan Jalan di Kp. Cimanggungg RT 006/002

KLAPANUNGGAL – BOGOR, MB1 II Pemerintah Desa Klapanunggal, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor, melaksanakan kegiatan pengaspalan jalan lingkungan yang berlokasi di Kampung Cimanggungg RT 006/002, sebagai bagian dari upaya peningkatan infrastruktur desa dan kenyamanan masyarakat.

Kepala Desa Klapanunggal, Ade Endang Saripudin, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah desa dalam meningkatkan aksesibilitas jalan warga agar lebih layak, aman, dan mendukung aktivitas ekonomi masyarakat sehari-hari.

“Pengaspalan jalan ini diharapkan dapat memperlancar mobilitas warga, meningkatkan keselamatan pengguna jalan, serta menunjang pertumbuhan ekonomi lingkungan sekitar,” ujar Ade Endang Saripudin.

Berdasarkan papan informasi kegiatan, pekerjaan pengaspalan jalan memiliki volume P 200 M x L 2,5 M x T 0,03 meter, dengan total anggaran sebesar Rp98.000.000,- Termasuk Pajak. Kegiatan ini bersumber dari Bantuan Keuangan kepada Desa untuk kegiatan pembinaan penyelenggaraan pemerintahan desa Tahun Anggaran 2025.

Pelaksanaan pekerjaan dilakukan selama 3 HOK (Hari Orang Kerja) dan dilaksanakan oleh Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Desa Klapanunggal.Seluruh pekerja dalam kegiatan ini juga telah dilindungi oleh BPJS Ketenagakerjaan, sebagai bentuk kepedulian terhadap keselamatan dan perlindungan tenaga kerja.

Pemerintah Desa Klapanunggal berharap dengan adanya pembangunan infrastruktur jalan ini, kualitas lingkungan permukiman warga semakin baik serta memperkuat sinergi antara pemerintah desa dan masyarakat dalam mewujudkan pembangunan desa yang berkelanjutan.

 

 

(RQ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *