Beranda / PERISTIWA / Kebakaran Hanguskan Rumah Panggung milik Warga di Kampung Cipareang Desa Bantarsari

Kebakaran Hanguskan Rumah Panggung milik Warga di Kampung Cipareang Desa Bantarsari

SUKABUMI, MB1 II Sebuah rumah panggung milik Hamid 40 ( tahun) di Kampung Cipareang RT 34/Rw07 Kadusunan Tegalsadang, Desa Bantarsari Kecamatan Pabuaran Kabupaten Sukabumi, hangus terbakar rata dengan tanah. Sabtu (10/1/2026) sekitar pukul 15.30 WIB.

Dugaan sementara penyebab terjadinya kebakaran adalah korsleting listrik, kebakaran tersebut menghabiskan seluruh isi Rumah termasuk, motor dan padi.

Menurut keterangan Ketua karangtaruna Desa Bantarsari Ibay Anggara, mengatakan kebakaran terjadi sangat cepat api langsung membesar karena di dalam Rumah tersebut ada 3 sepeda motor ikut terbakar.

Selain menghanguskan 3 motor, menghanguskan 10 karung padi, seluruh isi rumah tidak bisa di selamatkan.

Dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa maupun luka-luka.hnya menimbulkan Kerugian material di perkirakan puluhan juta rupiah

“saat kejadian rumah terbakar pemilik rumah sedang berada di sawah karena sedang melakukan pekerjaan memanen padi,” kata Ibay

Warga sekitar yang mengetahui kejadian ini sempat berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya sebelum api benar-benar menghanguskan bangunan rumah namun tidak ada hasil.

“Kebakaran yang di duga berasal dari korsleting listrik yang kemudian memicu api dengan cepat. Sehingga barang-barang mudah habis terbakar,”ucap Ibay

Lanjut Ibay, dalam peristiwa kebakaran ini Sementara pihak desa dan P2BK serta unsur Forkopimcam bersama warga setempat saat ini telah melakukan pendataan kerugian agar pihak yang berwenang segera mempersiapkan kebutuhan bagi korban,” Pungkasnya.

 

 

 

(Ab.Rahman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *