Beranda / POLRI / Kapolda Sampaikan Apresiasi Anggota Hingga Minta Polda Babel Menjadi Tauladan dan Lebih Dekat Kepada Masyarakat

Kapolda Sampaikan Apresiasi Anggota Hingga Minta Polda Babel Menjadi Tauladan dan Lebih Dekat Kepada Masyarakat

BANGKA BELITUNG, MB1 II Kapolda Bangka Belitung, Irjen Pol Viktor T Sihombing Menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh anggota Polda Babel atas dedikasi dan kerja keras dalam pelaksanaan tugas.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Polda dan jajaran mulai dari tingkat Polda, Polres hingga Polsek yang telah melaksanakan tugas pokoknya dengan baik dan benar,” ucap Kapolda.

Hal demikian di sampaikan Kapolda Babel pada saat memimpin upacara Kesadaran Nasional Di Mapolda, Senin (19/01/20269.

Selain itu, Viktor menyampaikan pada pelaksanaan natal dan tahun baru kemarin sudah dilaksanakan dan berjalan dengan tertib dan kondusif, dan dalam waktu dekat masyarakat yang beragama muslim akan melaksanakan ibadah puasa sekaligus perayaan Idul fitri.

“Kita tahu bahwa Upacara kesadaran nasional ini merupakan agenda rutin yang kita laksanakan, tapi makna dari upacara sebagai intropeksi diri kita, bagaimana tugas yang sebelum kita laksanakan, dan bagaimana motivasi kita agar kedepannya lebih baik,” ungkapnya.

Di samping itu, melalui Upacara ini, Kapolda Berharap Polda Bangka Belitung menjadi tauladan dan menjadi contoh yang baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Bagaimana harapan masyarakat kepada kita dalam menjaga kamtibmas khususnya di wilayah Bangka Belitung ini tetap aman dan kondusif. saya minta apa yang sudah baik di pertahankan dan di tingkatkan,” pungkasnya.

Sementara itu, Upacara kesadaran nasional turut di hadiri Wakapolda Bangka Belitung, Brigjen Pol Murry Mirranda, Irwasda, Pejabat Utama dan Personel Polda Bangka Belitung.

 

 

 

(RED MB1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *