Beranda / PEMERINTAHAN / Pemdes Ciangsana Sigap Datangi Lokasi Runtuhan SMAN 2 Gunung Putri

Pemdes Ciangsana Sigap Datangi Lokasi Runtuhan SMAN 2 Gunung Putri

GUNUNG PUTRI – BOGOR, MB1 II Desa Ciangsana, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor bergerak cepat Tangguh Bencana (Destana), ke lokasi Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 Gunung Putri yang runtuh Jumat (23/01/26).

Kepala Desa (Kades) Ciangsana H.Udin Saputra S.H M.M mengatakan, setelah menerima laporan atap SMAN 2 yang ambruk pihaknya langsung bergerak cepat dengan melakukan koordinasi bersama Desa Tangguh Bencana (Destana) Ciangsana dan petugas pemadam kebakaran (Damkar).

“Kami berkoordinasi dengan Destana dan Damkar. Sekitar pukul 05.30 WIB kami sudah datang dan standby di lokasi sekolah itu,” tegasnya.

Masih Udin yang juga sebagai Ketua DPK APDESI (Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia) Kecamatan Gunung Putri menambahkan, penyebab ambruknya atap bangunan tersebut ia belum mengetahui hanya saat kejadian sedang turun hujan deras. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.Namun, kerusakan cukup parah terjadi pada tiga ruang kelas yang atapnya ambruk.

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa,” tambahnya.

 

 

 

(RQ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *