September 21, 2024

Final Sepak Bola antara RW Se-Desa Klapanunggal Digelar, Tim Kesebelasan RW 04 jadi Juara

KLAPANUNGGAL – BOGOR, MB1 II Final kejuaraan sepak bola antara RW di Desa Klapanunggal Kecamatan Klapanunggal Kabupaten Bogor memperebutkan Piala Kades Cup Pemdes Klapanunggal yang di gelar di lapangan Persika berlokasi di kampung Sindanglengo RT. 006 RW. 004, pada Minggu, (18/08/24) di gelar.

Dalam final, kedua tim yang berlaga antara Kesebelasan dari tim RW 004 VS tim RW 006 dengan skor 1 : 0 dimenangkan oleh kesebelasan Tim RW 004.

Diketahui juara ke- 1 dimenangkan oleh Tim RW 004 dengan mendapatkan hadiah sebesar 5juta rupiah dan satu ekor kambing. Disusul Juara Ke-2 dari Tim RW 006, mendapatkan hadiah sebesar 3 juta rupiah.

Di lokasi, Kepala Desa Klapanunggal, Ade Endang Syarifudin disapa akrab Gonon menyampaikan bahwa pertandingan sepak bola antar RW di desa Klapanunggal rutin digelar setiap tahunnya, Karna, sambung Kades, Lewat ajang olahraga kuhusunya sepak bola, anak anak yang bertalenta di desa klapanunggal kedepan diharapkan akan masuk kanca pemain nasional.

“Sebanyak 15 RW kami pertandingkan dan acara sepak bola ini sudah tiga tahun berjalan. Jadi intinya kami ingin memajukan olahraga khusus sepak bola di desa Klapanunggal,” pungkas Kades.

Kedepannya, Masih kata Kades, Pihak pemdes Klapanunggal juga sudah mengadakan pendaftaran penerimaan murid Sekolah Sepak Bola (SSB).

“Kami berharap ada talenta talenta yang dimiliki anak anak kita dalam sepak bola yang nantinya dapat menjadi pemain nasional,” harapnya Kades

Kepala desa Klapanunggal, Ade Endang Syarifudin, yang juga sangat hobi dengan olahraga sepak bola ini, dirinya optimistis bahwa akan selalu memajukan persepakbolaan di Desa Klapanunggal.

 

 

 

(Martin)