Beranda / UMUM / Dr.(HC).Ir.M. Hatta Rajasa Resmikan Masjid Nurul Ilmi SMK Bina Vokasi Nusantara

Dr.(HC).Ir.M. Hatta Rajasa Resmikan Masjid Nurul Ilmi SMK Bina Vokasi Nusantara

KLAPANUNGGAL – BOGOR, MB1 II SMK Bina Vokasi Nusantara secara resmi meresmikan Masjid Nurul Ilmi yang berada di lingkungan sekolah, sebagai sarana ibadah dan pusat pembinaan keagamaan bagi seluruh civitas akademika serta masyarakat sekitar, Pada Kamis (15/01/2026).

Peresmian tersebut dihadiri dan dilakukan langsung oleh Dr.(HC). Ir.M. Hatta Rajasa, didampingi Camat, Kepala Desa Bantar Jati, Forkopincam, jajaran pengelola sekolah, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta para undangan.

Prosesi peresmian ditandai dengan pengguntingan pita di depan gedung masjid, yang berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan. Masjid Nurul Ilmi berdiri megah dengan desain modern dan representatif, mencerminkan perpaduan antara nilai religius dan lingkungan pendidikan vokasi yang maju.

Dalam sambutannya, Dr.(HC). Ir. M. Hatta Rajasa menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya atas terbangunnya Masjid Nurul Ilmi di lingkungan sekolah. Ia menegaskan bahwa masjid memiliki peran strategis tidak hanya sebagai tempat ibadah, tetapi juga sebagai pusat pembinaan karakter, moral, dan akhlak generasi muda. Menurutnya, pendidikan yang kuat harus mampu menyeimbangkan antara penguasaan ilmu pengetahuan, keterampilan, dan nilai-nilai keimanan.

“Masjid di lingkungan sekolah memiliki makna yang sangat penting. Di sinilah nilai-nilai kejujuran, disiplin, kebersamaan, dan kepedulian sosial dapat ditanamkan sejak dini kepada para siswa,” ungkapnya.

Sementara itu, Camat Klapanunggal Galuh Sri Wahyuni, S.STP., M.M dalam sambutannya menyampaikan dukungan penuh terhadap upaya SMK Bina Vokasi Nusantara dalam menghadirkan fasilitas keagamaan yang layak dan nyaman. Ia berharap Masjid Nurul Ilmi dapat dimanfaatkan secara optimal, tidak hanya untuk kegiatan ibadah rutin, tetapi juga sebagai pusat kegiatan keagamaan, pendidikan karakter, dan pembinaan generasi muda.

Kepala Desa Bantar Jati, Supena Jaya Atmaja turut menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas diresmikannya Masjid Nurul Ilmi. Ia menegaskan bahwa Pemerintah Desa Bantar Jati siap bersinergi dan mendukung kegiatan-kegiatan positif yang dilaksanakan oleh pihak sekolah, khususnya dalam bidang pendidikan dan keagamaan, demi menciptakan masyarakat yang religius, berakhlak, dan berdaya saing.

Peresmian Masjid Nurul Ilmi ini menjadi momentum penting bagi SMK Bina Vokasi Nusantara dalam memperkuat peran sekolah sebagai lembaga pendidikan yang tidak hanya berorientasi pada keunggulan vokasi dan keterampilan kerja, tetapi juga pada pembentukan karakter dan spiritualitas peserta didik.

Dengan hadirnya Masjid Nurul Ilmi, diharapkan tercipta lingkungan sekolah yang religius, harmonis, dan kondusif, serta mampu melahirkan generasi muda yang berilmu, berakhlak mulia, dan siap berkontribusi positif bagi bangsa dan negara.

 

 

 

 

(RQ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *