BANTUL YOGYAKARTA JATENG – MB1 || Badan Usaha Milik Desa (bumdes) Nambo “Sejahtera” adakah study banding dengan Bumdes Panggung Lestari di desa Panggungharjo, Kecamatan Sewon, Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta Jawa Tengah, Pada Sabtu (12/08/2023).
Untuk study banding yang giatkan, yaitu bagaimana teknis tentang pengelolaan unit usaha sampah yang dikelola oleh BUMDes Panggung Lestari.
Kegiatan study banding BUMDes Nambo Sejahtera ke Yogyakarta Jawa Tengah dipimpin oleh kepala desa Nambo Nanang SE beserta seluruh anggota BUMDes desa Nambo.
Dalam study banding, Bumdes Nambo Sejahtera melakukan sejumlah pelatihan peningkatan kapasitas pengurus desa dan kapabilitas pengelolaan BUMDes, yang bekerjasama dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD).
Untuk diketahui, Keberadaan badan usaha milik desa (BUMDes) memiliki peran penting untuk peningkatan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat desa.
“Sebagaimana kita ketahui bersama, bahwa pemerintah telah mengeluarkan sertifikasi badan hukum BUMDes menunjukkan bahwa pemerintah mendorong peningkatan kapasitas BUMDes, dengan mengakselerasi kebijakan yang mempercepat pengembangan BUMDes.,” pungkasnya Kepala desa Nambo, Nanang SE.
Sementara ditempat kegiatan, Ketua BUMDes Nambo Sejahtera diwakili Minto mengatakan, bahwa kunjungan BUMDes Nambo Sejahtera ke Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta ialah dalam rangka study banding diantaranya, untuk menjadi BUMDes Nambo yang mandiri, serta menambah wawasan pengetahuan serta kreatifitas dalam menggali potensi desa.
“Desa mempunyai potensi pendapatan yang spesifik dan itu perlu ditingkatkan serta dioptimalisasikan,” ucapnya.
Untuk dapat mengetahui dan menggali potensi desa, Kata Minto, diperlukan langkah atau cara agar dapat secara mudah dan jelas apa potensi dan bagaimana metode pengembangannya, “jelas Minto.
Minto berharap dengan adanya giat study banding di desa Panggungharjo, Kedepan Bumdes Nambo Sejahtera dapat melihat potensi yang dapat digali dan pengembangan metode dapat berjalan, dengan demikian BUMDes Nambo Sejahtera nantinya kedepan bisa maju dan berinovasi,” tutup minto
(Dede S)
More Stories
Dinas Perkim kota Manado Kebut Pekerjaan fisik Pelaksanaan Peremajaan Dana lingkungan Di kecamatan Mapanget Dan Kecamatan Paal Dua
Ketua Apdesi Pulau Panggung Darmawangsyah, Ketua GAPTA Iriadi, dan Kepala Pekon Way Ilahan Dwi Sugianto Gelar Klarifikasi dengan Pewarta Investigasi Post Com. Online Tanggamus
Rivan A. Purwantono: Sinergi dan Transformasi Kunci Pelayanan Angkutan Penyeberangan yang Berkeselamatan