KABUPATEN BOGOR – MB1 || Dalam rangka kesiapan pengamanan penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024.
Polres Bogor Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata Lodaya 2023-2024, di halaman Mapolres Bogor. (17/10/2023)
Dalam Apel gelar pasukan operasi mantap brata tersebut pun secara langsung di hadiri Forkopimda Kabupaten Bogor, dengan di ikuti para peserta apel dari unsur TNI, Dishub, Sat Pol PP, BPBD, Damkar, Dinkes, dan Linmas.
Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro S.H.,S.I.K mengatakan bahwa Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata Lodaya 2023-2024 ini sendiri merupakan dalam rangka mengecek kesiapan personil yang akan terlibat dalam pengamanan Pilpres nanti, dimana tahapan-tahapannya sendiri sebentar lagi akan dimulai yakni dari tahapan pendaftaran pada 19 Oktober 2023.
Dalam pelaksanaan pengamanan ini sendiri akan kami libatkan secara konprehensif dengan total 1500 personil yang melibatkan TNI dan stakeholder terkait, Dengan tujuan dapat menciptakan situasi yang kondusif, situasi yang aman, damai, dan lancar hingga proses pelantikan presiden terpilih.
Dari personel Polres Bogor sendiri kami akan menempatkan sebanyak 1105 personil, yang nantinya akan dibantu oleh TNI maupun pemerintah daerah di lokasi ataupun TPS yang rawan, Kita akan lebih konsen kepada itu agar dukungan logistik, proses pencoblosan dan sebagainya dapat berjalan dengan aman dan terkendali, ungkapn AKBP Rio Wahyu Anggoro
Sementara itu untuk mengantisipasi kerawanan yang terjadi di dunia maya kita sudah membentuk tim patroli cyber dan itu terpusat di Mabes Polri, Jadi segala bentuk temuan Berita hoax ataupun sebagainya nanti akan diteruskan kepada masing-masing Kapolres untuk di lakukan penegakan hukum.
Untuk itu saya juga meminta kepada seluruh masyarakat untuk dapat menyaring setiap informasi yang di dapat, harus benar-benar dicerna, dipikir baru didistribusikan jangan asal kirim, mari kita jaga bersama-bersama pelaksanaan pemilu yang aman dan damai dari berita-berita Hoax, tutup Kapolres Bogor Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro.
(Red MB1)
More Stories
POLDA JABAR BERSAMA KODAM III SILIWANGI TINGKATKAN SOLIDITAS DAN SINERGITAS DALAM RANGKA MENJAGA KAMTIBMAS DIMASA PILKADA 2024
Polda Babel Bersama Korem 045/Gaya Siap Kawal Kunjungan RI 2 di Bangka Belitung
Kapolsek Mentok Silahturahmi Ke Danramil 0431-02 / Mentok Guna Tingkatkan Solidaritas TNI-Polri